Sejarah * Struktur Organisasi * Program Kerja * Prestasi * Komentar Anda

SEJARAH


Munculnya nama Science Club berawal dari kegiatan Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI-I) yang dilaksanakan pada 
tanggal 3 Januari 1994 oleh pihak TPBK STIE YPKP. Di mana pada acara LKTI-I itu Bapak Ketua STIE YPKP 
yaitu Bapak H.Deddy Supardi,SE,AK dalam sambutannya mengatakan perlunya dibentuk suatu kelompok belajar di 
lingkungan STIE YPKP.

 

Berpijak dari pemikiran Bapak Ketua STIE YPKP tersebut akhirnya menjadi kristal bagi pemikiran segenap panitia 
dan peserta LKTI-I mengadakan rapat dengan sebutan Kaonsensus bersama. HAsil konsensus bersama ini kemudian 
akhirnya menyepakati upaya untuk mendirikan sebuah organisasi dengan nama SCIENCE CLUB. Sebagai langkah awal 
dari proses pendirian organisasi belajar tersebut maka ditunjuk saudara Marzuki Usman sebagai Ketua POKJA yang 
bertugas untuk melakukan persiapan-persiapan menuju pendirian organisasi dengan tugas-tugas yaitu meliputi 
penyiapan AD/ART,pembentukan kepengurusan baik Ketua Umum maupun kepengurusan operasinal, serta rancangan 
program kerja. Melalui kerja keras dari Ketua Pokja terpilih bersama anggota-anggota yang ada , maka AD/ART, 
Program Kerja, serta kepengurusan dapat terselesaikan pada tanggal 19 Maret 1996 dengan susunan kepengurusan 
operasional waktu itu adalah sebagai berikut :

 

Ketua Operasional : Marzuki Usman
Sekretaris I : Neneng Supianti
Sekretaris II : Herdi Yulianto
Bendahara I : Darkinah
Bendahara II : Yulistio Dudi
Ket.Bid Pengkajian & Penelitian : Iid Hafidi
Ket.Bid Diskusi & Seminar : Akmal
Ket.Bid Bahasa & Retorika ; Suprianto

 

Oleh karena terbentur dengan persoalan dalam hal legalitas suatu organisasi baru di lingkungan STIE YPKP, maka 
kepengurusan Science Club walaupun telah terbentuk secara De Vakto, tetapi tetap tidak dapat beroperasi secara 
terbuka. Sebagai alternatif penyaluran potensi ilmiah anggota, Science Club kemudian melakukan kerja sama dalam 
berbagai kegiatan dengan pihak TPBK STIE YPKP. Selanjutnya, kerjasama ini ternyata tidak mampu bertahan lama 
bahkan akhirnya muncul kevakuman kegiatan. Kondisi ini kemudian menyebabkan beberapa pengurus inti dan anggota 
tidak terorginisir dengan jelas.

 

Sebagai mahasiswa ilmiah yang pantang menyerah, akhirnya beberapa anggota yang memiliki idealis dan komitmen 
yang tinggi, maka perjuangan untuk memperoleh legalitas pun kembali diperjuangkan. Perjuangan ini dimulai pada 
bulan Juli 1997 dengan Ketua POKJA yaitu Supriyanto dan dibantu oleh Ratnasari sebagai Sekretaris, Leni Marlina 
sebagai Bendahara,serta Andreas R.Verlandi, Nur Helmi, Masroni yang ketiganya merupakan anggota perintis Science 
Club.

 

Setelah melakukan berbagai upaya, akhirnya Science Club diberi hak untuk menempati salah satu ruangan di Lt.II 
Kampus II STIE YPKP untuk digunakan sebagai sekretariat (walaupun belum mendapat hak legalitas dari Ketua). 
Walaupun demikian,ternyata program kerja tetap tidak dapat dilaksanakan secara terbuka sebelum ada legalitas 
organisasi dari Ketua STIE YPKP beserta kesepakatan Para Ketua Lembaga Kemahasiswaan yang ada di lingkungan 
STIE YPKP.

 

Sambil menunggu sinyal legalitas tersebut, Science Club melakukan pengrekrutan anggota baru hingga berjumlah 40 
orang.Selanjutnya dilakukan penyempurnaan terhadap AD/ART, Struktur Kepengurusan serta Program Kerja. 
Setelah kesempurnaan itu tercapai, maka pengajuan legalitas kembali diajukan kepada Ketua STIE YPKP. Atas 
kebijakan Ketua STIE YPKP, maka Science Club diberikan kesempatan presentasi organisasi di depan para ketua 
lembaga yang ada dengan PK.III (Hannibal S,SE) sebagai moderator. Science Club pada kesempatan tersebut 
diwakili oleh saudara Supriyanto dan Sudirman. Selang beberapa waktu, dengan mengemban amanat untuk 
membangun citra dan mengubah kultur menuju kampus yang ilmiah, maka tepat pada hari Jum'at pukul 14.10 
WIB tanggal 26 September 1997 Science Club dengan resmi mendapatkan legalitas dari Ketua STIE YPKP yaitu 
Bapak H.Deddy Supardi,SE,MSi,AK dengan Surat Keputusan No.SKEP-37/I-09/1997 tentang : "PEMBENTUKAN 
UNIT KEGIATAN MAHASISWA DENGAN SEBUTAN SCIENCE CLUB". 
Struktur kepengurusan yang ditetapkan untuk periode 1997-1999 adalah :

 

Ketua Umum : Hanibal S,SE
Sekretaris Umum : Abdul Gani Sidiq,SE,MSi
Bendahara Umum : Poppy Permady,SE,AK
Ketua Operasional : Suprianto,SE
Sekretaris : Ratnasari,SE
Bendahara : Leni Marlina,SE
Ketua I (bidang intern) : Masroni,SE
Ketua II (bidang ekstern) : Nur Helmi,SE
Kabid PSDM : M.Rizal Agustiawan,SE
Kabid Litbang : Nimrot Sinaga,SE 
Kabid Seminar dan Retorika : Lili Jajuli,SE
Kabid Bursa Magang dan Kerja : Sudirman,SE

 

Oleh karena berakhirnya masa studi saudara Ketua Operasional yaitu saudara Supriyanto, maka diadakan Sidang 
Istimewa pada tanggal 30 Maret 1998 untuk memilih Ketua Operasional untuk masa bhakti 1998-1999 yang kemudian
terpilih saudara Sudirman sebagai Ketua Operasional Science Club. Adapun struktur kepengurusan yang dibentuk 
adalah :

 

Ketua Operasional : Sudirman,SE
Sekretaris : Ratnasari,SE
Bendahara : Leni Marlina,SE
Ketua Bidang PSDM : M.Rizal Agustiawan,SE
Ketua Bidang Litbang : Nimrot Sinaga,SE
Ketua Bidang Seminar dan Retorika : Idham Wahyudi,SE
Ketua Bidang Kajian dan Informasi Pasar Modal : Ampera Sakti,SE

Sejarah * Struktur Organisasi * Program Kerja * Prestasi * Komentar Anda

Back To Main Page

Copyright © 2001 Science Club STIE YPKP Bandung - All rights reserved